Maju-maju Nankatsu...!

Maju-maju Nankatsu...!
_Tsubasa Kecil_

_Tsubasa Besar_

Selasa, 16 Februari 2010

TEKNOLOGI GAME

Apa itu game?

"Game" merupakan kata dari bahasa Inggris, yang dalam bahasa Indonesia berarti permainan.
Mulai dari anak kecil sampai dewasa pasti senang bermain game. Selain untuk sekedar mengisi waktu luang, game juga bisa menjadi hobi.
Game dapat diartikan dunia kedua. Mengapa demikian? Karena game adalah perwakilan atau simulasi dari kenyataan. Karena kita dapat membentuk karakter yang kita inginkan dan kita juga dapat menjadi karakter yang kita inginkan.
Game sebenarnya sangat penting untuk perkembangan otak manusia. Seorang manusia akan mulai berpikir jika sudah dihadapkan dengan sebuah masalah. Sedangkan, pada sebuah game, kita dihadapkan dengan berbagai macam masalah dan kita dituntut untuk memecahkannya sedemikian rupa sehingga kita dapat menyelesaikan atau bahkan kita dapat memenangkan permainan/games yang kita mainkan.

Sejarah perkembangan Game
Sejarah perkembangan game dalam dunia digital adalah sebagai berikut :
Generasi pertama

          Tahun 1947 dipercaya sebagai tahun pertama di mana game didesain untuk dimainkan dengan layar CRT (cathode ray tube). Game sederhana dirancang oleh Thomas T. Goldsmith Jr. dan EstleRayMann. Aplikasi ini mendapatkan paten tanggal 14 Desember 1948. Sistem yang dibuatnya terdiri dari 8 vacum tubes dan menyimulasikan peluru ditembakkan pada target, terinspirasi dari display radar pada Perang Dunia II. Beberapa knop disediakan untuk mengatur kurva dan kecepatan titik yang mewakili peluru. Karena grafik belum bisa dibuat waktu itu, target penembakan digambar pada sebuah lapisan yang kemudian ditempelkan pada CRT. Diyakini bahwa ini adalah sistem pertama yang secara spesifik didesain untuk game pada layar CRT.


           Tahun 1952, A.S. Douglas membuat OXO, game grafis noughts and crosses (nol dan silang), di University of Cambridge untuk mendemonstrasikan tesisnya tentang interaksi komputer dan manusia. Permainan ini bekerja pada komputer besar yang menggunakan CRT display. Bahkan, perangkat game portable genggam yang pertama dibuat adalah Tic Tac Toe di tahun 1972 oleh Waco Company. Sampai sekarang game ‘jadul’ ini masih populer di internet.



    Tahun 1958 Banyak yang menyebutkan bahwa penemu video game adalah William Higinbotham. William Higinbotham  menciptakan game Tennis for Two pada osiloskop. Game ini menampilkan lapangan tenis sederhana dipandang dari samping. Bola seakan dipengaruhi oleh gravitasi dan harus melewati net/jaring. Dengan dua kontrol yang masing-masing dilengkapi knop untuk mengarahkan bola dan sebuah tombol untuk memukul bola sampai melewati net.

   Tahun 1960an (1960-1970) di tahun 1961-1962 munculah game Space War yang dikembangkan oleh MIT dengan menggunkan vector graphic yang dimainkan pada komputer PDP-1, kemudian sega mengeluarkan game arcde pertama yaitu electronic shooting game







Generasi kedua
      Tahun 1971, Nolan Bushel (Nutting) Develops Computer Space. Ini adalah jenis game arcade komersial pertamakali dengan basic dasar pengembangannya pada SpaceWar. Graphics dengan vector graphics tapi sayangnya game ini gagal dipasaran








     Tahun 1972 Bushnell  bersama dengan Ted Dabney menciptakan game ber-genre arcade yang pertama. Dinamai Komputer Space, game itu didasari oleh Spacewar. Tahun 1972, Nolan dan Ted memulai Atari komputer. Kemudian dia mengembangkan game berjudul Pong yaitu game pertama yang tersedia untuk publik. Karena game-game sebelumnya hanya ada di dalam komputer mainframe untuk kesenangan sendiri saja. Asal usul Pong dimulai saat Nolan ingin membuat game sederhana dan mudah dimengerti. Dengan memory dan micro processor kelas rendah, kemampuan proses yang terbatas dan grafis yang sederhana, akhirnya dia membuat versi elektronik dari permainan ping pong yang kemudian menjadi Pong. Sedikit selingan, Pong kemudian berevolusi menjadi sebuah game bernama Breakout. Game itu diciptakan oleh Steve Jobs untuk Atari. Dari situ, Steve Jobs dan temannya Steve Wozniak mulai berpikir untuk menciptakan sebuah PC. Kemudian mereka meminjam semua peralatan yang dipakai dalam proyek Breakout dan membuat sebuah prototype bernama Apple I. dan itu adalah cikal bakal dari komputer Apple Macintosh yang ada sekarang.
Generasi ketiga
          Lalu muncul sebuah konsole game baru dengan nama Sega Mega Drive. Sega menggunakan 16 bit dan dirilis pada tahun 1988, Jika konsole sebelumnya, yaitu nintendo dikenal dengan super mario brossnya, disini sega juga tidak mau kalah dengan mengeluarkan game sonic the hedhog.
Generasi keempat
     Produksi game semakin menjamur dan berkembang pesat. Playstation merupakan salah satu game konsole terlaris dan menurut saya terbaik di indonesia bahkan di dunia merupakan terobosan baru di dunia game dengan menggunakan 32 bit.
Generasi kelima
     Playstation atau yang lebih akrab kita sebut PS semakin gencar melakukan produksi lainnya yang lebih mutakhir dengan mengeluarkan konsole game PS2 namun pada generasi ke lima ini sangat banyak sekali saingan saingan PS2 ,XBox, sega Saturn, Dreamcast, dari generasi kelima ini sudah mulai banyak perusahaan perusahaan yang memproduksi konsole game.
Generasi sekarang
    Tahun ini sudah banyak sekali konsole game menjamur di dunia PS juga masih terus mengembangkan sistemnya dengan mengeluarkan PS3, Xbox juga mengeluarkan XBOX 360, lalu nintendo juga mengeluarkan WII. Jika kita bandingkan tilik dari generasi pertama sampai generasi sekarang perkembangan game sangat cepat berkembang, bahkan sekarang sedang dikembangkan game simulasi yang menggunakan kacamata khusus sehingga nantinya user sendirilah yang masuk dan bermain kedalam game tersebut.

Klasifikasi Game
Berikut inimerupakan klasifikasi game, diantaranya :
1. Advergaming.
Di lihat dari namanya game adalah sebuah permainan, sedangkan adver di ambil dari istilah advertising (periklanan), jadi advergame merupakan permainan yang di gunakan untuk mempromosikan suatu brand atau produk tertentu.

2. Edutainment
sebuah game yang mana game yang termasuk dalam klasifiasi ini merupakan game yang berbasis education entertainment, yaitu game yang memiliki unsur pendidikan juga entertain. Edutainment game ini biasanya di tujukan untuk anak-anak sebagai sarana belajar, agar anak-anak lebih tertarik untuk belajar karena di dalamnya terdapat unsur permainannya yang memang di sukai anak-anak.

3. Game-Based Learning
Game-Based Learning adalah metode pembelajaran yang menggunakan aplikasi permainan/game yang telah dirancang khusus untuk membantu dalam proses pembelajaran. Dengan menggunakan Game-Based Learning kita dapat memberikan stimulus pada tiga bagian penting dalam pembelajaran yaitu Emotional, Intellectual, Psycomotoric. Game-Based Learning adalah salah satu metode pembelajaran yang dirasa cocok dengan kondisi dari generasi digital sekarang ini karena tiga alasan berikut ini :
1. Menciptakan lingkungan belajar yang menyenangkan dan membuat semakin motivasi siswa untuk belajar.
2. Kompetisi dan kerjasama tim dalam menyelesaikan misi yang ada dalam aplikasi game juga dapat menambahkan komponen motivasi pada siswa.
3. Umpan balik yang cepat dan spesifik memberikan kemudahan bagi siswa untuk memikirkan cara lain yang tepat untuk menyelesaikan penugasannya.

4. Edumarket Games
Merupakan kombinasi dari advergaming dan edutainment.

5. News Games atau Journalistic games
Di lihat dari namanya game adalah sebuah permainan, sedangkan News atau journalistic adalah sebuah  berita, maka game ini berarti game yang biasanya mengandung berita atau informasi yang berguna bagi sebagian orang.


6. Simulation Games
Merupakan game atau permainan yang digunakan sebagai contoh ataupun simulasi dari sesuatu yang ingin di sampaikan oleh pembuat game itu sendiri.

7. Persuasive Games
Persuasif bisa di artikan dorongan, berarti game ini merupakan game yang dibuat untuk mendorong atau memotivasi orang yang memainkannya.

8. Organizational-Dynamic Games
Merupakan game yang digunakan dalam sebuah organisasi.

Game Online
Game online adalah jenis permainan video atau permainan komputer dengan menggunakan jaringan komputer, umumnya internet, sebagai medianya. Permainan online terdiri dari dua unsur utama, yaitu server dan client. Server adalah penyedia layanan gaming yang merupakan basis agar client-client yang terhubung dapat memainkan permainan dan melakukan komunikasi dengan baik. Suatu server pada prinsipnya hanya melakukan administrasi permainan dan menghubungkan client-client. Sedangkan client adalah pengguna permainan dan memakai kemampuan server.
Game online mengembangkan rasa ingin tahu dan mendorong pemain untuk mengetahui lebih lanjut dan berupaya dalam arah yang benar. Proses keingintahuan pencarian akan membantu pemain untuk mempelajari banyak konsep-konsep baru dan hal-hal, penting untuk hari-hari kehidupan. Orang-orang muda untuk mengumpulkan pikiran dan sumber daya mereka untuk melakukan hal-hal fungsi.
Game online berkembang dengan baik memerlukan keterampilan riset dan penerapan pikiran besar sehingga Anda dapat mencapai hasil yang positif.
Game online menyebabkan interaksi sosial dan berlalunya ide & pikiran. Anda sejarah itu membanggakan pengetahuan dan pemahaman beberapa permainan yang berorientasi sejarah. Permainan seperti itu mencakup tahap-tahap perkembangan yang berbeda dari dunia dengan penciptaan kota-kota, kuil, perpustakaan, lumbung, kereta api dan banyak lagi.
Tekonologi games online diilhami oleh penemuan metode networking komputer tahun 70-an oleh militer di Amerika. Dari konsep inilah dikembangkan berbagai fitur baru termasuk game. Pertama jaringan yang digunakan masih Lokal Area Network (LAN). Sekarang ini sudah menggunakan jaringan yang luas melalui jalur www (world wide web) atau internet yang bisa diakses via nirkabel. Tidak seperti kirim email atau browsing yang tinggal langsung klik IE (internet explorer), netscape navigator, atau opera browsing, untuk bisa memainkan game online kita harus meng-install dulu program game-nya. Tentunya agar lebih asyik, perangkat keras (hardware) yang digunakan harus memadai juga.
Berbeda dengan game biasa. Di game online kita harus mendaftar atau register terlebih dahulu. Tidak semua games online dapat dimainkan secara gratis, beberapa di antaranya ada yang memerlukan registrasi atau pembuatan member yang memerlukan sejumlah biaya. Biasanya games yang tidak memerlukan sejumlah biaya untuk pembuatan member, kita hanya perlu register dan dapat langsung memainkannya. Sedangkan untuk games yang tidak gratis, kita harus memasukan source code yang ada pada voucher games yang kita beli. Di dunia games on line kita mengenal adanya level pada permainan. Untuk tahap awal, kita harus memulai pada level satu. Kemudian level akan bertambah seiring dengan tingkat kemampuan kita untuk memainkan permainan tersebut. Pada games on line kita pasti memiliki sebuah id character yang harus kita jaga agar id character kita dapat “diperhitungkan“ di dunia maya.
Banyak sekali jumlah game online yang dapat dimainkan. Mulai dari game arcade sampai game perang atau petualangan. Contohnya ada catur online yang disediain Yahoo! dan juga pool (biliard) online dari Yahoo!. Sementara game online lainnya ada Gunbound, Ragnarok, Laghaim, Spiderman 2, Final Fantasy, Roadrash, bahkan game startegi seperti Rise of Nations keluaran Microsoft dan Big Huge yang dapat dimainkan.
Di Indonesia, on line game mulai berkembang di pertengahan 90-an, saat game Nexia beredar. Dan sekarang, salah satu game yang lagi digandrungi adalah Ragnarok online (RO), sebuah game yang diangkat dari komik berjudul sama. RO adalah sebuah game yang cukup fenomenal karena tak hanya booming di Indonesia, tetapi juga di seluruh dunia. RO sangat digemari karena menawarkan kekuasaan penuh atas karakter yang diciptakan dan memberikan banyak pilihan, apakah karakter tersebut akan menjadi karakter yang beruntung, lemah, pemurah atau yang lainnya. Pemain dapat menciptakan karakter sesuai dengan keinginan, bahkan terkadang sifat pemain dapat tercermin dalam karakter yang diciptakannya. Bagi penggemar RO sendiri, kesempatan untuk bertemu dengan gamer lain adalah salah satu daya tariknya. Bila dalam game offline kita hanya dapat bermain dengan orang yang terbatas, lewat RO kita dapat bermain dengan begitu banyak orang.


Sumber :

Tidak ada komentar:

Posting Komentar